9 Merk Aki Mobil Yang Bagus Dan Awet

Sebagai komponen yang berperan sangat vital bagi kendaraan, aki mobil harus memiliki kualitas yang bagus, kuat dan tahan lama. Aki mobil memiliki fungsi penting untuk menyuplai arus listrik ke berbagai komponen kelistrikan mobil, baik disaat mesin mati ataupun disaat mesin hidup.

Ketika aki mobil tekor atau soak, bisa dipastikan sobat akan kesulitan untuk menggunakan mobil, entah apabila sobat harus menjumper aki mobil dengan mobil yang lain, mendorong mobil, atau sobat harus pindah ke tranportasi lain macam taksi online.

Semua itu takkan terjadi apabila aki mobil sobat menggunakan aki mobil terbaik yang bagus, kuat dan tahan lama. Nah sebagai gambaran, aki yang bagus, kuat, tahan lama, dan awet adalah aki yang bisa digunakan dalam kurun waktu 2 sampai 3 tahun pemakaian.

Jika kurang dari satu tahun pemakaian bisa dibilang aki tersebut kurang bagus (atau ada masalah pada perawatan dan sistem pengisian mobil anda), jika lebih dari 3 tahun bisa menjadi prestasi anda dalam menghemat biaya beli aki baru.

Namun begitu, perawatan dan pemeliharaan aki mobil secara rutin juga turut menentukan keawetan sebuah aki, bahkan untuk aki yang free maintenance sekalipun. Mengapa? Meskipun disebut aki free maintenance, anda perlu untuk tetap memantau kondisi dan kebersihan terminal kepala aki dari kerak-kerak yang kerap muncul.

Kerak-kerak di kepala aki ini bisa memberikan efek yang buruk bagi sistem pengisian ataupun untuk aki mobilnya itu sendiri. Jadi, anda tetap harus membersihkan terminal kepala aki secara rutin untuk mencegah munculnya masalah akibat kerak aki pada terminal aki.

Lantas apa saja merk aki mobil terbaik yang bagus dan awet untuk digunakan? Pada postingan kali ini Akimo akan memberikan informasi seputar sembilan merk aki terbaik yang bagus dan awet yang bisa menjadi referensi anda sebelum membeli aki mobil. Simak 9 rekomendasi aki mobil yang sudah Akimo susun dibawah berikut ini.

aki mobil yang bagus



I. GS Battery


Siapa yang tak kenal dengan merk aki yang satu ini GS Battery. Aki mobil paling bagus ini cukup dikenal karena performanya yang kuat dan tahan lama. Oleh karena itu, GS battery banyak digunakan oleh produk Astra International untuk menjadi Original Equipment Manufacturer (OEM) bagi mobil-mobil yang di keluarkan Astra meskipun merk akinya berubah menjadi Toyota Genuine Parts. Seperti misalnya pada aki mobil Avanza, Daihatsu xenia, Calya, Rush, dan lain-lain.

Ini artinya, produsen mobil tersebut percaya dengan kekuatan aki yang dimiliki oleh GS Battery sebagai aki mobil andalan bagi produk-produk mereka. Untuk produknya sendiri, aki mobil GS Battery memiliki 3 jenis yang dipasarkan untuk domestik yaitu:

1. GS Premium

GS premium merupakan aki mobil jenis aki basah. Meskipun jenis aki basah, Aki GS Premium sangat populer di kalangan pelanggan karena telah terbukti dapat diandalkan dan cocok untuk semua jenis mobil. Sama seperti semua baterai konvensional lainnya, GS Premium menggunakan paduan antimon timah (Pb-sb) pada pelat positif dan negatif.

aki mobi yang bagus

Kelebihan GS Premium
  • Kualitas yang sudah terpercaya, kuat, awet, dan tahan lama.
  • Sudah dilengkapi dengan air aki zuur yang dapat membuat kerja aki lebih maksimal dan tahan lama.

2. GS Hybrid

Aki GS Hybrid merupakan aki mobil jenis campuran yang masuk kedalam jenis aki basah, namun menggunakan kombinasi teknologi antara aki Maintenance Free (MF) yang menggunakan paduan timbal kalsium (Pb-ca) pada pelat negatif, dengan teknologi aki konvensional yang menggunakan paduan antimon timah (Pb-sb) pada pelat positif.

Aki mobil yang bagus

Dari tingkatannya, GS hybrid setingkat lebih tinggi dari GS premium karena beberapa kelebihan yang dimilikinya yaitu :
  • Teknologi hybrid membuat penguapan air aki menjadi lebih rendah, akibatnya proses penambahan air aki menjadi lebih lama dibandingkan jenis aki lainnya.
  • Aki GS hybrid ini sudah siap pakai karena di dalam aki barunya sudah berisi air aki zuur dan setrum.
  • Dilengkapi dengan indikator yang dapat digunakan untuk mengetahui kondisi aki masih bagus atau tidak, kurang setrum, atau perlu ditambahkan air aki.
  • Memiliki daya start yang lebih besar serta proses charging yang lebih cepat sehingga dapat meningkatkan kemampuannya 30% menjadi lebih tinggi.

3. GS MF Battery (Maintenance Free Battery)

Aki GS Maintenance Free Battery memiliki teknologi Filter Perangkap Air, yang berfungsi untuk meminimalkan penguapan air (kehilangan air). Dengan begitu, aki GS MF ini tidak lagi memerlukan pemeriksaan dan penambahan air aki secara berkala alias bebas perawatan.

Aki mobil yang bagus

Aki GS Maintenance Free Battery menggunakan bahan timbal kalsium (Pb-ca) pada pelat negatif dan positif yang ampuh untuk memastikan tingkat muatan yang hilang sendiri (self discharge) berada pada tingkat terendah. Efeknya mesin jadi lebih mudah di starter bahkan dalam kondisi cuaca dingin atau ketika mobil jarang digunakan.

Berikut kelebihan Aki GS Maintenance Free
  • Tidak memerlukan perawatan dan pengecekan kondisi air aki, bahkan tidak lagi diperlukan untuk menambah air aki.
  • Memiliki daya start yang tinggi.
  • Dapat menyimpan energi dalam jangka waktu yang lebih lama.
  • Bebas dari korosi.
  • Cocok digunakan pada kendaraan yang jarang digunakan atau kondisi mesin dingin.


II. Yuasa


Merk aki mobil paling bagus, kuat dan tahan lama berikutnya adalah aki mobil merk Yuasa. Diproduksi oleh PT. Yuasa Battery Indonesia, Aki merek Yuasa ini juga sudah cukup terkenal di pasar domestik Indonesia. Aki mobil ini memang dikenal akan bahan bakunya yang berkualitas dan proses perakitannya yang sistematik dan memiliki ketelitian yang tinggi.

Aki Yuasa yang Akimo ketahui, telah lama digunakan sebagai Original Equipment Manufacturer (OEM) pada merk Mitsubishi seperti pada Mitsubishi Colt L300 atau pada Mitsubishi Strada Triton. Untuk aki mobil Yuasa terbagi menjadi 3 jenis yaitu

1. New Pafecta

aki mobil yang bagus

New Pafecta merupakan jenis aki basah yang diproduksi oleh Yuasa dengan berbagai macam varian. Bertipe dry charge, aki Yuasa dapat disimpan lebih lama tanpa menurunkan kualitasnya.

2. Maintenance Free - AMB

aki mobil yang bagus

Maintenance Free - AMB merupakan aki mobil produk Yuasa yang jenisnya Aki kering bebas perawatan, ini artinya sobat terbebas dari pemeriksaan dan penambahan air aki. Selain itu aki ini juga tidak menimbulkan korosi dan telah menggunakan material terbaik serta teknologi YUASA terbaru.

3. DIN Type

aki mobil yang bagus

Aki Yuasa DIN type ini merupakan aki basah yang diperuntukkan untuk digunakan pada mobil-mobil produksi eropa. Aki Mobil Yuasa dengan DIN Type ini serupa dengan New Pafecta, namun memiliki desain pada terminal aki yang posisinya lebih kedalam bodi aki.

Kelebihan yang dimiliki oleh Aki mobil Yuasa
  • Termasuk ke dalam jajaran aki mobil teratas yang populer di Indonesia dengan kualitas terbaik serta tahan lama digunakan.
  • Dapat digunakan langsung tanpa perlu mengisi daya tambahan.
  • Terbuat dari bahan baku yang berkualitas tinggi.
  • Sambungan plat-plat aki presisi dan sempurna, menjamin kekokohan dari aki Yuasa.



III. NS Battery


Aki berikutnya yang juga bagus, kuat dan tahan lama adalah NS Battery. NS Battery merupakan Aki jenis Maintenance Free yang saat ini menjadi Original Equipment Manufacturer (OEM) dari Mitsubishi Expander dan New Pajero Sport, produk keluaran Mitsubishi.

aki mobil yang bagus

NS battery menawarkan Garansi mulai dari 12 bulan hingga 18 bulan sehingga menjadi salah satu pionir produsen aki yang menawarkan garansi resmi pertama di Indonesia. Ada dua produk unggulan dari NS battery ini yaitu tipe cheetah dan Jaguar. Kedua produk tersebut merupakan aki kering jenis Maintenance Free.

Berikut beberapa kelebihan yang dimiliki NS battery
  • Garansi resmi 12 bulan hingga 18 bulan
  • Minim perawatan
  • Memiliki daya tahan aki yang tangguh dan tahan lama
  • Harga yang ditawarkan cukup bersaing dengan aki basah merk lain



IV. GForce Battery


Selain dari 3 merk yang sudah Akimo sebutkan diatas, ada satu lagi merk aki mobil yang bagus kuat dan tahan lama yaitu GForce. GForce dikenal kuat dan tahan lama terlebih banyak dipakai pada kendaraan komersil seperti pick up, truk dan bis. Makanya tak heran banyak orang yang juga merekomendasikan aki Gforce ini. Aki mobil merk GForce ini juga terbagi menjadi dua yaitu aki kering dan basah. Berikut

1. Aki konvensional GFORCE (aki basah)

Aki konvensional GFORCE (aki basah) merupakan aki yang cocok untuk iklim tropis Indonesia. Didesain dengan Cast on Strap yang tegas, membuat aki konvensional GFORCE tahan banting dan tahan terhadap berbagai guncangan.

aki mobil yang bagus

Dengan tampilan body transparan & indicator eye level, pengecekan kondisi air aki menjadi lebih mudah. Aki ini juga dilengkapi dengan separator AGM (Absorbed Glass Matt) & envelope, serta grid casting berbahan calcium sehingga membuat aki menjadi lebih awet & tahan lama. Cocok untuk Anda yang memiliki mobilitas tinggi dan sering berkendara di jalan raya.

2. Aki Mobil Maintenance Free GFORCE

Aki Maintenance Free (MF) GFORCE merupakan aki bebas perawatan dengan daya starter yang tinggi. Dilengkapi dengan indikator elektrolit untuk mengetahui kondisi permukaan dan daya setrum aki.

aki mobil yang bagus

Aki MF GFORCE juga didesain dengan katup berulir khusus sehingga mampu menghasilkan kadar penguapan yang sangat rendah. Hasilnya? Aki menjadi lebih tahan lama dan terhindar dari kerusakan. Aki MF GFORCE diciptakan untuk Anda yang dinamis dan menyukai kepraktisan dalam berkendara.

Berikut kelebihan yang dimiliki Aki GForce
  • Dikenal sebagai aki yang tahan banting dan tahan guncangan
  • Memiliki indikator yang memudahkan saat pemeriksaan dan perawatan aki
  • Kadar penguapan yang rendah sehingga lebih praktis dan tahan lama
  • Harga yang ditawarkan cukup bersaing namun kualitas tetap terjaga



V. Bosch


bosch adalah merk aki mobil yang bagus dan awet

Salah satu aki mobil yang bagus dan awet berikutnya adalah aki mobil merk Bosch. Seperti yang sudah kita ketahui bahwa merk Bosch sudah sangat terkenal dengan beragam produknya, khususnya untuk produk otomotif. Kualitas yang dihasilkan dari merk Bosch ini sangat bisa diandalkan, termasuk untuk aki mobil.

Setidaknya ada beberapa tipe aki mobil yang di produksi oleh Bosch. Mulai dari aki kering tipe AGM (Absorbent Glass Mat), EFB (Enhanced Flooded Battery), dan SM Mega power.

Performa aki merk ini memang sangat bisa diandalkan sehingga bisa diterapkan untuk segala jenis mobil. Ketahanan aki mobil merk BOSCH juga dikenal tahan lama lantaran aki merk ini memiliki bahan gel dan separator antarsel yang kualitasnya sangat bagus sehingga tidak mudah mengurangi daya tahan pada aki.

Baca juga :



VI. Amaron


amaron adalah merk aki mobil yang bagus dan awet

Mungkin anda baru mendengar aki mobil merek Amaron, namun jangan salah. Aki merek Amaron juga menjadi salah satu merek aki mobil yang bagus dan awet. Aki Amaron merupakan aki yang diproduksi dari India.

Aki Amaron juga terdiri dari banyak tipe, mulai dari aki basah, aki kering hingga aki free maintenance. Namun, aki yang cukup menjadi favorit pada kendaraan adalah tipe HI LIFE DURO dan HI LIFE PRO.

Salah satu kelebihan yang dimiliki aki merek Amaron ini adalah daya tahannya yang terbilang bagus karena kemampuannya untuk menghasilkan daya CCA yang tinggi.


VII. Incoe


incoe adalah merk aki mobil yang bagus dan awet

INCOE battery adalah merek aki berkualitas prima yang diproduksi oleh PT Century Batteries Indonesia dan memiliki distributor tunggal PT. Astra Otoparts Tbk sebagai afiliasinya. Aki mobil merek Incoe ini juga terdiri dari beragam tipe aki, mulai dari aki basah, aki kering, dan aki free maintenance.

Salah satu aki terbaiknya adalah Aki Incoe Gold yang masuk kedalam kategori aki hybrid, sehingga perawatannya lebih mudah dibandingkan dengan jenis aki konvensional. Terlebih, aki ini sudah bersertifikasi SNI dan lolos standar Japan Industrial Standard (JIS), membuatnya menjadi produk aki mobil yang terpercaya. Beberapa keunggulan dari Incoe Gold, antara lain tenaga yang dihasilkan lebih besar, tingkat penguapan yang lebih rendah sehingga tidak perlu sering menambahkan air aki.


VIII. Delkor


delkor adalah merk aki mobil yang bagus dan awet

Kami yakin anda sudah cukup familiar dengan merk yang satu ini yaitu aki mobil merek Delkor. Aki merk Delkor bisa menjadi solusi bagi anda yang sekarang membutuhkan aki pengganti dan mampu memberikan performa terbaik, tahan lama, dan awet.

Aki mobil merk Delkor bisa digunakan untuk segala jenis mobil jadi anda tidak perlu khawatir apakah mobil anda cocok dipasang aki ini atau tidak. Meskipun begitu, anda tetap wajib memperkirakan jenis, ukuran, tipe dari aki Delkor ini karena biasanya ukuran jenis dan daya yang dibutuhkan masing-masing mobil bisa berbeda.

Salah satu kelebihan aki mobil Delkor adalah daya tahannya yang juga terbilang lama untuk digunakan namun dengan catatan, anda harus mengecek kondisi aki anda secara rutin agar performanya tetap terjaga.


IX. Fb (Furukawa battery)


Fb furukawa battery adalah merk aki mobil yang bagus dan awet

Fb (Furukawa battery) juga bisa menjadi pilihan merk aki mobil terbaik yang awet dan memiliki daya tahan lama. Perlu Anda ketahui, aki merek Fb ini dibawahi oleh PT Furukawa Indomobil Battery Sales. Aki Fb ini terbilang sangat populer di Tanah Air karena aki merk asal Jepang ini sudah dipercaya ratusan produsen kendaraan bermotor di seluruh dunia.

Yang menjadi keunggulan utama dari merk aki mobil ini terletak pada bahan baku yang dipakai yang berasal dari timah murni. Tak hanya itu, aki Fb (Furukawa battery) juga sudah dibekali dengan teknologi canggih berupa Anti-Explode sebagai teknologi atau fitur guna mencegah atau meminimalisir terjadinya korsleting maupun percikan api.

Nah sobat Akimo, itulah 9 rekomendasi aki mobil dari sekian banyak merk aki yang ada yang Akimo ketahui sebagai aki mobil yang bagus, kuat dan tahan lama. Semoga informasi ini bisa bermanfaat untuk sobat sekalian, terima kasih